Kebijakan Privasi

4 menit read

ALINK.ID peduli tentang privasi Anda. Untuk itu, kami mengumpulkan dan menggunakan data pribadi hanya jika dibutuhkan dalam menyediakan produk, layanan, situs web dan mengomunikasikan hal-hal tersebut dengan Anda, atau yang Anda minta (secara bersama-sama disebut, “Layanan” kami). Informasi pribadi Anda mencakup informasi seperti:

Kebijakan Privasi kami tidak hanya menjelaskan cara dan alasan kami menggunakan informasi pribadi yang kami kumpulkan, tetapi juga bagaimana Anda bisa mengakses, memperbarui, atau mengendalikan informasi pribadi Anda.

Jenis informasi yang kami kumpulkan serta cara dan alasan kami mengumpulkannya

Sebagian besar dari apa yang dianggap sebagai informasi pribadi dikumpulkan langsung dari Anda ketika Anda:

  1. membuat akun atau membeli salah satu Layanan kami (misalnya: informasi tagihan, termasuk nama, alamat, nomor kartu kredit, kartu tanda penduduk);
  2. meminta bantuan dari tim dukungan pelanggan kami yang telah memenangkan banyak penghargaan (misalnya: nomor telepon);
  3. melengkapi formulir kontak atau meminta buletin atau informasi lain dari kami (misalnya: email);

Namun, kami juga mengumpulkan informasi tambahan ketika mengirimkan Layanan kepada Anda untuk memastikan kinerja yang penting dan optimal. Metode pengumpulan ini mungkin tidak begitu jelas bagi Anda, sehingga kami ingin menyoroti dan menjelaskan sedikit lebih banyak tentang metode tersebut (karena metode ini dapat bervariasi dari waktu ke waktu):

Cookie dan teknologi serupa di situs web kami memungkinkan kami melacak perilaku penelusuran Anda, tautan yang diklik, item yang dibeli, jenis perangkat, dan untuk mengumpulkan berbagai data, termasuk analitik, tentang bagaimana Anda menggunakan dan berinteraksi dengan Layanan kami. Teknologi ini mengumpulkan data secara otomatis ketika Anda menggunakan dan berinteraksi dengan Layanan kami, termasuk metadata, file log, cookie/ID perangkat, waktu muat halaman, waktu respons server, dan informasi perkiraan lokasi untuk mengukur kinerja situs web dan meningkatkan sistem kami, termasuk mengoptimalkan resolusi DNS, perutean jaringan, dan konfigurasi server. Secara spesifik, interaksi Anda dengan fitur, konten, dan tautan (termasuk yang berasal dari pihak ketiga, seperti plugin media sosial) yang terdapat dalam Layanan, alamat Protokol Internet (IP), jenis dan pengaturan browser, tanggal dan waktu Layanan digunakan, informasi tentang konfigurasi dan plugin browser, preferensi bahasa dan data cookie, informasi tentang perangkat yang mengakses Layanan, termasuk jenis perangkat, sistem operasi yang digunakan, pengaturan perangkat, ID aplikasi, pengidentifikasi perangkat unik, dan data kesalahan akan dikumpulkan. Semua ini memungkinkan kami untuk menyediakan penawaran produk yang lebih relevan, pengalaman yang lebih baik di situs dan aplikasi seluler kami, dan untuk mengumpulkan, menganalisis, dan meningkatkan kinerja Layanan kami. Kami juga dapat mengumpulkan lokasi Anda (alamat IP) sehingga dapat menyesuaikan Layanan kami.

Cara kami memanfaatkan informasi

Kami meminimalkan data yang kami kumpulkan dan membatasi penggunaan serta tujuannya hanya (1) untuk data yang izinnya telah diberikan kepada kami, (2) untuk keperluan dalam memberikan Layanan yang Anda beli atau gunakan, atau (3) karena kami diwajibkan atau diizinkan untuk proses kepatuhan terhadap hukum atau tujuan yang sah lainnya:

Memberikan, menyempurnakan, memperbarui, dan meningkatkan Layanan kami. Kami mengumpulkan berbagai informasi terkait pembelian, penggunaan, dan/atau interaksi Anda dengan Layanan kami. Kami menggunakan informasi ini untuk:

Sebagian besar data yang dikumpulkan adalah data agregat atau statistik tentang cara individu menggunakan Layanan kami, dan tidak terkait dengan informasi pribadi apa pun.

Berkomunikasi dengan Anda. Kami dapat menghubungi secara langsung atau melalui penyedia layanan pihak ketiga terkait produk atau layanan yang Anda beli dari kami atau terdaftar atas nama Anda, seperti keperluan untuk memberikan komunikasi terkait transaksi atau layanan. Kami juga dapat menghubungi Anda untuk menawarkan layanan tambahan yang menurut kami menarik untuk Anda jika Anda memberikan persetujuan, atau jika diizinkan berdasarkan keperluan resmi. Anda tidak perlu memberikan persetujuan sebagai syarat untuk membeli produk atau layanan kami. Kontak ini mencakup:

Anda juga dapat memperbarui preferensi langganan Anda sehubungan dengan penerimaan komunikasi dari kami dan/atau mitra kami dengan masuk ke akun Anda dan mengunjungi halaman “Pengaturan Akun”.

Kepatuhan terhadap permintaan hukum, peraturan, dan penegak hukum. Kami bekerja sama dengan pemerintah dan aparat penegak hukum serta pihak swasta untuk menegakkan dan mematuhi hukum. Kami akan mengungkapkan setiap informasi tentang Anda kepada pemerintah, aparat penegak hukum, atau pihak swasta jika kami, berdasarkan kebijaksanaan tunggal kami, menganggap perlu atau layak untuk menanggapi klaim dan proses hukum (seperti permintaan panggilan pengadilan), untuk melindungi hak dan properti kami atau hak dan properti pihak ketiga, untuk melindungi keselamatan masyarakat atau orang lain, atau untuk mencegah atau menghentikan kegiatan yang kami anggap ilegal atau tidak etis. Sejauh kami secara hukum diizinkan untuk melakukannya, kami akan mengambil langkah-langkah yang wajar untuk memberi tahu Anda jika kami diharuskan memberikan informasi pribadi Anda kepada pihak ketiga sebagai bagian dari proses hukum.

Bagaimana Anda dapat mengakses, memperbarui, atau menghapus data Anda

Untuk dengan mudah mengakses, melihat, memperbarui, menghapus, atau memindahkan informasi pribadi Anda, atau untuk memperbarui preferensi langganan Anda, masuk ke Akun dan buka “Pengaturan Akun.”

Last updated on: 16 Desember, 2020